Red Bull Arena akan menjadi tempat berlangsungnya laga RB Leipzig vs Manchester City pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Pertandingan ini akan berlangsung Kamis, 23 Februari 2023, jam 03:00 WIB.
Musim lalu, mereka beradu kekuatan di fase grup. Waktu itu, City menang 6-3 pada pertemuan pertama di Inggris, kemudian Leipzig ganti menang 2-1 pada duel di Jerman.
Musim ini, Leipzig dan City bertemu di babak 16 besar. Leipzig lolos sebagai runner-up dari grupnya Real Madrid, sedangkan City adalah juara di Grup G, mengungguli Borussia Dortmund, Sevilla, dan FC Copenhagen.
RB Leipzig 4-2-3-1
Blaswich; Simakan, Orban, Gvardiol, Raum; Laimer, Schlager; Szoboszlai, Nkunku, Werner; Andre Silva
Manchester City 3-4-2-1
Ederson; Akanji, Dias, Walker; Grealish, Bernardo Silva, Rodri, Mahrez; De Bruyne, Gundogan; Haaland
Prediksi skor RB Leipzig 2 – 3 Manchester City